Bagi mobil, perawatan rutin sangatlah dibutuhkan. Baik pada bagian mesin, eksterior, maupun interior mobil. Pada bagian interior, perawatan yang cukup penting adalah pada jok atau tempat duduk. Kualitas jok pada mobil memang menentukan awet tidaknya jok tersebut. Namun tidak hanya itu saja, ada faktor-faktor lain yang mempengaruhi kondisi bagian jok. Kerusakan pada bagian jok tidak hanya karena usia pemakaian yang sudah lama, tetapi juga bisa karena hal-hal lain. Berikut adalah beberapa penyebab paling sering terjadi dan membuat jok mobil rusak.
Penyebab Rusaknya Jok Mobil
Salah satu hal yang menyebabkan jok cepat rusak adalah kurangnya perawatan. Walaupun Anda menggunakan jok paling mahal dengan kualitas terbaik, akan tetap rusak juga apabila tidak dirawat dengan benar. Merawat jok pada mobil harus dilakukan secara rutin dan berkala. Jok mobil akan cepat rusak apabila Anda meremehkan perawatannya. Apalagi jok merupakan bagian yang paling sering digunakan saat Anda berkendara. Perawatan yang dibutuhkan meliputi membersihkan jok dari kotoran dan debu, mencuci, dan perawatan-perawatan tambahan lainnya. Saat Anda menemukan kotoran pada jok atau tempat duduk, sebaiknya langsung bersihkan. Anda bisa menggunakan penyedot debu atau air jika diperlukan. Berikan udara dari luar dengan membuka pintu mobil sehingga jok lebih cepat kering setelah Anda mencucinya.
Selain kurangnya perawatan, penyebab kerusakan pada jok mobil yang paling sering parkir di tempat terbuka. Sinar ultraviolet dari matahari dapat menyebabkan sarung jok menjadi cepat kering. Hal tersebut akan membuat jok menjadi lebih mudah sobek dan rusak. Sebaiknya Anda parkir ditempat yang lebih teduh agar jok tidak terlalu lama terpapar sinar matahari. Anda juga bisa menggunakan jok yang memiliki lapisan pelindung UV sehingga dapat lebih awet. Sinar matahari merupakan salah satu penyebab jok cepat rusak, apapun bahan jok pada mobil Anda. Kualitas bahan jok dari pabrikan biasanya memiliki standar waktu penggunaan selama beberapa tahun. Salah satu yang awet adalah mobil-mobil produk Daihatsu. Menggunakan jok pada mobil dengan material berkualitas tentunya akan memberikan kenyamanan dan juga tampilan yang elegan.
Comments
Post a Comment